MONEV BOSKIN 2023
Kegiatan Monitoring dan Pemantauan BOS Kinerja pada satuan pendidikan penerima BOS Kinerja Program Sekolah Penggerak khususnya UPTD SPF SDN Dadapan 1 Kecamatan Grujugan dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 2 November 2023. Kegiatan Monev tersebut dilaksanakan oleh Tim Dinas Pendidikan Kabupaten Bondowoso yang mencakup pemeriksaan terhadap SPJ BOSKIN termasuk barang modal dan aset yang dibelanjakan menggunakan dana tersebut.